Home » » Cara Mengatasi dan Solusi Reload Software: 552

Cara Mengatasi dan Solusi Reload Software: 552

Suatu hari mungkin kamu pernah mengalami Blackberry Error 552 atau sering muncul Blackberry Error; Reload Software: 552. Error Blackberry seperti ini biasanya disebabkan karena adanya aplikasi pihak ketiga yang tidak kompetibel atau korup, sehingga Blackberry kamu menjadi tidak bisa digunakan.

Solusi singkat untuk untuk mengatasi Error Reload Software: 552 adalah dengan meng-Wipe (menghapus dan menginstal ulang sistem operasi) mempergunakan sebuah aplikasi bernama JL_Cmder. Resiko dari proses Wipe ini adalah kamu bakal kehilangan semua file, contact sampai berbagai seting dari Blackberry kamu, karena Blackberry kamu akan kembali ke posisi default, sama seperti baru dibeli dari toko.
  • Pertama download dan Install JL_Cmder dan pastikan juga di laptop atau komputer kamu telah terinstall Blackberry Desktop Manager maupun Handheld OS. (Download Sistem Operasi Blackberry sesuai dengan tipe Blackberry yang kamu miliki)
  • Akses c:\program files\common files\research in motion\apploader kemudian delete atau hapus file vendor.xml
  • Sambungkan Blackberry dengan komputer dengan menggunakan Kabel USB (pastikan Blackberry Desktop Manager di tutup, alias tidak dalam keadaan aktif) setelah itu buka Baterai Blackberry.
  • Lakukan proses Wipe menggunakan JL_Cmder
  • Blackberry akan reboot ke White Screen dengan erro 507. (don’t worry)

Setelah selesai lakukan proses install ulang Sistem Operasi Blackberry
  • Jalankan Blackberry Desktop Manager dan pilih Application Loader
  • Instal Sistem Operasi dengan mengikuti langkah-langkah yang diminta
  • BB akan reboot dan akan memakan waktu 15 menit untuk boot pertama kali
  • Kalau kamu punya Backup Blackberry, lakukan proses restore.
  • Pasang kembali baterai dan lepaskan Blackberry dari
Kalau kamu tidak mau susah atau agak ribet prosesnya, ada baiknya bawa Blackberry kamu ke service center Blackberry atau lakukan proses repair oleh ahlinya, sebab proses ini memerlukan ketelitian yang tinggi.
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Jangan lupa komennya ya demi membangun blog ini agar menjadi lebih baik dari sekarang saran anda sangat berarti untuk perkembangan blog ini :)

 
Copyright © 2011. Indonesian Toshokan - All Rights Reserved